• 0251 - 8421 760
  • 0813 1790 9700
  • Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

SILABUS MATAKULIAH

Program Studi Doktor ILMU EKONOMI PERTANIAN

SILABUS MATA KULIAH


PPS703

Bahasa Inggris untuk Doktor

3(3-0)

Mata kuliah ini berbobot 3 SKS dan merupakan mata kuliah yang terbuka bagi mahasiswa pascasarjana program doktor. Pelajaran Bahasa Inggris diberikan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa SPs dalam memperdalam ilmu, khususnya untuk meningkatkan kemampuan membaca materi akademik, menulis, membuat ringkasan hasil penelitian dan menyusun kalimat dalam Bahasa Inggris, baik secara pasif maupun secara aktif.

 

PPS704

Falsafah Sains

2(2-0)

Pengkajian pengetahuan dan sains secara luas yang mencakup epistemologi (logika, ontologi, aksiologi, teleologi), etika, estetika, dan pembahasan peranan ipteks dan moralitas dalam kehidupan untuk mencari kebenaran demi kemaslahatan umat manusia. Mata kuliah ini berbobot 2 SKS.

 

ESL617

Metodologi Penelitian dan Penulisan Karya Ilmiah

3(3-0)

Mata kuliah ini membahas pengenalan penelitian ekonomi pertanian, dasar berpikir dan pendekatan ilmiah. Peranan, jenis dan metode penelitian ekonomi. Proses penelitian dan tahap/langkah penelitian: perencanaan, pelaksanaan dan penyajian hasil penelitian. Perumusan masalah, kerangka dan konsep teoritis, tinjauan empiris, perumusan tujuan penelitian, dan hipotesis. Rancangan penelitian: teknik sampling, instrumen penelitian, pengumpulan data, pengolahan dan analisis data, penyusunan laporan penelitian (tesis/disertasi). Etika penelitian, penulisan karya ilmiah (artikel jurnal), pemilihan dan strategi menembus jurnal. Penyiapan proposal penelitian: beberapa penugasan terstruktur serta presentasi dan diskusi proposal penelitian.

 

EKO701

Mikroekonomi Lanjut

3(3-0)

Tinjau-ulang pendekatan metodologikal, teori dualitas dan teori envelop, kemajuan dalam pendekatan teori produksi dan konsumsi, model keseimbangan umum kompetitif, teori permainan (game theory) dan oligopoli, ketidakpastian dan informasi asimetrik, informasi asimetrik dan perilaku pasar: reputasi dan seleksi buruk, masalah pensinyalan dan bencana moral, pengelompokan resiko, ekonomi asuransi, penyebaran resiko, ekonomi hak atas properti, evaluasi ekonomi menurut waktu dan ruang.

Prasyarat: EKO 509

 

EKO702

Makroekonomi Lanjut

3(3-0)

Model Pertumbuhan Solow, infinite-Horizon (The Ramsey-Cass-Koopmans) model, overlapping Generations (the diamond) model, teori pertumbuhan endogenous: model-model R&D, model human capital, the real business cycle, the tradisional Keynesian untuk Business cycle, model IS-LM dan model Mundell-Fleming, model informasi tak sempurna Lucas, teori New Keynesian, inflasi dan kebijakan moneter, isu dan kajian empiris makroekonomi Indonesia bagian I dan isu dan kajian empiris makroekonomi Indonesia bagian II.

Prasyarat: EKO604

 

EKO706

Ekonometrika Terapan Lanjut untuk Ekonomi Pertanian

3(3-0)

Review Model Regresi Linear dan Asumsinya serta Cara mengatasi Pelanggaran Asumsinya dengan bantuan notasi Matriks; Metode Pendugaan Generalized Least Squares dan Maximum-Likelihood; Model Pilihan Kualitatif (limited dependent variable); Model Time Series Stasioner dan Non-stasioner serta multiequation (VAR); Model Kointegrasi dan Error Correction.

Prasyarat: EKO5xx

 

ESL710

Ekonomi Kesejahteraan

3(3-0)

Kontroversi dalam ekonomi kesejahteraan, antara positif dan normatif ekonomi. Kondisi optimal dan prinsip kompensasi. Ukuran kesejahteraan produsen, konsumen dan pemilik sumberdaya berdasarkan konsep surplus dan willingness to pay. Agregasi dan analisis dinamika kesejahteraan masyarakat beserta aplikasinya dalam analisis kebijakan.

Prasyarat: EKO509

 

ESL711

Ekonomi Produksi Lanjut

3(3-0)

Perkembangan usahatani dan ekonomi produksi. Pendekatan ekonomi produksi: fungsi produksi klasik dan frontier, pendekatan primal dan dual. Produktivitas dan efisiensi. Masalah pengukuran input dan output pertanian. Teori biaya. Ukuran dan skala usaha ekonomis. Prinsip pergantian asset. Perubahan teknologi. Diversifikasi pertanian dan kebijakan pangan.

 

ESL712

Kebijakan Pertanian Lanjut

3(3-0)

Intervensi pemerintah dan berbagai permasalahannya. Masalah conflict of interest, rent seeking behavior, free-rider, dan akuntabilitas publik dalam perumusan kebijakan pertanian. Implikasi struktural sosial-politik, dan struktur pertanian dalam perumusan kebijakan pertanian. Kerangka dan prinsip-prinsip kebijakan pertanian. Ekonomi normatif dari intervensi pemerintah. Topik-topik khusus dalam kebijakan pertanian.

 

ESL713

Pembiayaan dan Usaha Pertanian

3(3-0)

Mata kuliah ini membahas lebih lanjut ekonomi usaha pertanian meliputi usaha pertanian sebagai suatu sistem integrasi horizontal dan integrasi vertikal, resiko dan asuransi pertanian, pengembangan kelembagaan usaha pertanian. Pembiayaan pertanian sebagai salah satu titik penting yang selama ini menjadi kendala dalam pengembangan dan pembangunan pertanian menjadi bahasan utama dalam perkuliahan ini. Diawali dengan teori microbanking yang menjadi dasar analisis, dilanjutkan dengan berbagai kajian empiris dari berbagai negara yang akan memperkaya pemahaman, analisis terhadap aspek pembiayaan dan keuangan.

 

ESL714

Teori Harga Pertanian Lajut

3(3-0)

Peranan teori konsumen dan analisis permintaan dalam perumusan kebijakan. Model dasar dan pengembangannya. Estimasi berbagai persamaan tunggal dan berbagai model sistem persamaan permintaan. Penghitungan elastisitas permintaan dan fleksibilitas permintaan serta pengaruh ukuran rumahtangga dan kualitas produk terhadap permintaan. Kesejahteraan dan perilaku konsumen, penawaran tenaga kerja, fungsi konsumsi dan pilihan antar waktu, permintaan barang tahan lama, pilihan konsumen dalam kondisi ketidakpastian, dan teori produksi rumahtangga.

 

ESL715

Pemasaran Pertanian Lanjut

3(3-0)

Telaah kritis terhadap teori ekonomi dan metode-metode kuantitatif yang ditetapkan pada persoalan-persoalan permasalahan pertanian. Kuliah ini menekankan pada penggunaan konsep-konsep secara lebih baik dalam mengidentifikasi persoalan-persoalan pemasaran pertanian, menempatkannya dalam kerangka konseptual dengan hipotesis yang siap diuji secara empirik dan mengaplikasikan hasil-hasil uji hipotesis tersebut untuk menarik kesimpulan. Isu-isu pokok terkini yang ditelaah dalam pemasaran pertanian termasuk struktur-perilaku-kinerja pasar, resioko, efisiensi, promosi komoditas, standar kualitas, pasar berjangka dan lindung nilai, peramalan harga, kebijakan dan regulasi pemerintah.

 

ESL716

Ekonomi Konsumsi Lanjut

3(3-0)

Peranan teori konsumen dan analisis permintaan dalam perumusan kebijakan. Model dasar dan pengembangannya. Estimasi berbagai persamaan tunggal dan berbagai model sistem persamaan permintaan. Penghitungan elastisitas permintaan dan fleksibilitas permintaan serta pengaruh ukuran rumahtangga dan kualitas produk terhadap permintaan. Kesejahteraan dan perilaku konsumen, penawaran tenaga kerja, fungsi konsumsi dan pilihan antar waktu, permintaan barang tahan lama, pilihan konsumen dalam kondisi ketidakpastian, dan teori produksi rumahtangga.

 

ESL717

Kebijakan Harga Pertanian Lanjut

3(3-0)

Resiko dan ketidakpastian harga produk pertanian di pasar domestik dan global. Konteks dan pendekatan kebijakan harga pertanian beserta lingkungan internasional yang mempengaruhinya. Prinsip penetapan harga dan intervensi publik terhadap pasar domestik. Kebijakan fiskal dan kebijakan sektoral yang mempengaruhi harga-harga pertanian. Pengaruh regim perdagangan, nilai tukar, dan struktur insentif terhadap pertanian. Pengukuran koefisien proteksi dan keunggulan komparatif. Kebijakan harga pertanian untuk mempercepat proses pertumbuhan. Pengukuran dampak kebijakan harga.

 

         

 

ESL718

Pembangunan Pertanian Lanjut

3(3-0)

Pembahasan akan difokuskan pada pendalaman berbagai isu strategis yang terkait dengan pembangunan pertanian di Indonesia, seperti masalah kebijakan dan strategi ketahanan pangan, masalah konsekuensi program swasembada beras pada perekonomian desa dan petani, masalah pengembangan akses petani pada pasar kredit, masalah pengembangan petani pada pasar produk-produk pertanian dan masalah kerusakan sumberdaya alam dan lingkungan. Kaji ulang pembangunan pertanian dengan pendekatan agribisnis akan menjadi topik khusus dalam perkuliahan.

 

ESL 721

Ekonomi dan Kebijakan Sumberdaya Alam Lanjut

3(3-0)

Merupakan lanjutan dari Ekonomi Sumberdaya Alam yang akan membahas lebih lanjut aspek dinamis analisis inter-temporal, Optimum Control Theory, analisis Phase-plane untuk multiple deposite, multiple uses/user, multi species, multi habitat dan ketidakpastian, biaya eksplorasi dan penilaian stok. Selanjutnya dibahas kebijakan intervensi koreksi pasar dengan tujuan optimalisasi kesejahteraan masyarakat sekarang dan masa depan.

 

 

 

ESL726

Ekonomi Kelembagaan Lanjut

3(3-0)

Mempelajari analisis kelembagaan melihat keterkaitan antara produk kebijakan dan kelembagaan dengan kinerja pengelolaan sumberdaya dan produk kebijakan dan perundangan. Produk kebijakan dan peraturan perundang-undangan dalam pengelolaan sumberdaya dan analisis konten dan hubungan antar aktor. Mengetahui hukum laut yang mengatur pengelolaan sumberdaya kelautan di Indonesia.

 

ESL731

Ekonomi dan Kebijakan Lingkungan Lanjut

3(3-0)

Materi kuliah dimulai dengan mempelajari sejarah dan latar belakang munculnya ekonomi lingkungan

 

 

ESL740

Riset Operasi Lanjut

3(3-0)

Pembahasan lebih lanjut pendekatan, dan metodologi penelitian riset operasi. Model riset operasi: linear dan nonlinear, statik dan dinamik, integer dan noninteger, tujuan tunggal dan ganda, deterministik dan probabilistik. Konstruksi dan aplikasi model riset operasi dalam kajian masalah dan kebijakan ekonomimikro dan ekonomimakro.

 

ESL741

Ekonomi Rumahtangga Pertanian

3(3-0)

Matakuliah ini membahas pengetahuan dasar ekonomi rumahtangga pertanian (ERP) meliputi pendekatan ekonomi dalam analisis perilaku manusia, teori, model, dan metedologi. Teori keseimbangan subjektif, model ERP tanpa dan dengan pasar tenagakerja dalam struktur pasar persaingan sempurna dan tidak sempurna. Analisis ekonomi rumahtangga mencakup faktor internal dan faktor eksternal. Keterkaitan perilaku dan keputusan ekonomi keluarga meliputi penggunaan dan curahan kerja, produksi dan pendapatan, pengeluaran konsumsi dan investasi rumahtangga.

 

ESL742

Perdagangan Pertanian Lanjut

3(3-0)

Mata kuliah ini merupakan kelanjutan dari mata kuliah perdagangan pertanian yang menekankan pada perdagangan internasional, kebijakan dan dampak perjanjian perdagangan bebas bilateral, multilateral maupun regional terutama untuk negara berkembang dan komoditas pertanian. Dipelajari juga model-model ekonomi (partial dan general equilibrium model) dan aplikasinya untuk menganalisis dampak perubahan kebijakan perdagangan pertanian dan internasional. Pendekatan yang dilakukan adalah perkuliahan terstruktur dan diskusi jurnal-jurnal yang berhubungan dengan perdagangan sektor pertanian.

 

ESL743

Ekonomi Kebijakan Agraria

3(3-0)

Penguasaan sumberdaya agraria krusial bagi masyarakat yang sumber utama pendapatannya adalah kegiatan pertanian yang berbasis lahan. Tekanan pertumbuhan penduduk pada sumberdaya agraria yang relatif terbatas dan komersialisasi pertanian melahirkan permasalahan agraria yang kompleks. Perkuliahan akan menelaah berbagai teori dan isu yang terkait dengan permasalahan agraria. Topik-topik bahasan meliputi: (a) mekanisme operasi dari “agricultural land markets”, (b) teori sewa lahan (land rent theories), (c) eksistensi berbagai institusi pertanahan, rasionalitas serta implikasinya terhadap efisiensi dan distribusi pendapatan, (d) konservasi dan pengembangan terhadap efisiensi dan distribusi pendapatan, (d) konservasi dan pengembangan sumberdaya lahan, (e) “interlinking maket of land, labor and credit”, (f) tekanan penduduk terhadap lahan, revolusi hijau serta implikasinya terhadap distribusi akses terhadap lahan dan distribusi pendapatan dan (g) ekonomi politik dari konflik pertanahan dan reformasi agraria di Indonesia.

 

ESL744

Ekonomi Koperasi dan Kelembagaan Pertanian

3(3-0)

The role of co-operative ini agriculture development: Structure and scope of Agricultural co-operatives; Co-operatives in other industries; Government and Co-operatives; Co-operative integration; Supporting organization; Historical development. Economic Theory of Co-operatives: Economic justification of agricultural co-operatives; Economic theory and its application to supply co-operatives; Theory of marketing co-operatives (product and pricing strategies); Theory of co-operative finance (distribution of net income, equity and debt, equity redemption, taxation). Special Issues of Co-peratives: Capital perspective in co-operatives; Coperative and Anti Trust Law; The special case of the productive co-operative; Special topics in marketing co-operatives; Special topics in financial co-operatives.

 

AGB603

Sistem dan Usaha Agribisnis Lanjut

(3-0)

Mata kuliah ini memberikan pemahaman pada tingkat lanjutan atas pengertian, kondisi, berbagai permasalahan dan solusi bagi system dan usaha agribisnis, terutama dari perspektif ilmu ekonomi dan dalam kerangka yang berkaitan dengan ilmu-ilmu lain. Materi perkuliahan ini akan mencakup (1) produksi dan rantai nilai agribisnis, (2) perilaku konsumen agribisnis, (3) pasar dan harga produk agribisnis, dan (5) aplikasi politik dan kebijakan pembangunan agribisnis. Kajian teori dan aplikasi berada pada aras mikro (perusahaan, rumah tangga), meso (industry, system dan jejaring usaha) dan makro (Negara), serta regional dan internasional (antar Negara).

 

 

 

AGB62A

Kewirausahaan dan Inovasi Lanjut

(3-0)

Mata kuliah ini memberikan pemahaman tentang pemikiran ekonomi kewirausahaan, kewirausahaan dan kebijakan ekonomi local, penggerak kewirausahaan regional dan agribisnis, kewirausahaan dan pertumbuhan agribisnis, faktor-faktor penentu kewirausahaan dalam sistem dan usaha agribisnis, aktivitas kewirausahaan dan kesejahteraan, kewirausahaan perempuan, kewirausahaan dan perubahan sosial, kewirausahaan dan inovasi dalam perspektif agribisnis

 

 

 

AGB618

Rantai Nilai Produk Agribisnis

(3-0)

Mata kuliah ini memberikan landasan mendalam dari konsep dan analisis tentang rantai nilai agribisnis. Topik mata kuliah mencakup value chain thinking yaitu pengantar rantai nilai dan sistem, pemetaan rantai nilai, penilaian kinerja rantai nilai, rantai nilai strategis dan manajemen sistem (termasuk peramalan permintaan dan penawaran, standard, tata kelola dan koordinasi rantai nilai). Selain itu mata kuliah ini akan membahas tentang pengembangan analisis rantai nilai dan sistem (termasuk kegagalan rantai nilai, eksternalitas rantai nilai, rantai nilai global), dan keberlanjutan rantai nilai, intervensi dan gender dalam rantai nilai agribisnis. Mata kuliah ini juga menggunakan pendekatan studi kasus (a cased-based approach) dalam memahami prinsip prinsip rantai nilai agribisnis

 

ESL749

Topik Khusus

3(3-0)

Topik-topik ekonomi dan pembangunan yang mutakhir yang relevan dengan perkembangan teori dan metoda dalam bidang ekonomi pertanian.

 

ESL79A

Ujian Kualifikasi Tertulis

2(0-2)

Mahasiswa program doktor diwajibkan untuk mengikuti ujian kualifikasi tertulis untuk menjamin penguasaan ilmu dan kesiapan melakukan penelitian. Pelaksaanaan ujian diatur oleh program studi. Bentuk ujian mencakup penguasaan metodologi penelitian di bidang ilmunya, penguasaan materi baik yang bersifat dasar maupun kekhususan, kemampuan penalaran termasuk kemampuan untuk mengadakan abstraksi, dan kemampuan sistemisasi dan perumusan hasil pemikiran.

 

 

 

ESL79B

Ujian Kualifikasi Lisan

2(0-2)

Mahasiswa program doktor diwajibkan untuk mengikuti ujian kualifikasi lisan dalam sidang ujian setelah mengikuti ujian kualifikasi tertulis; sebagai bagian dari penjaminan kesiapan melakukan penelitian disertasi. Penguji dalam sidang ujian ini adalah komisi pembimbing, penguji luar komisi dan program studi.

 

 

 

ESL79C

Kolokium Disertasi

1(0-1)

Kolokium diambil oleh mahasiswa untuk mempresentasikan tema penelitian yang akan dilakukan mahasiswa.

 

ESL79D

Proposal Disertasi

2(0-2)

Pada matakuliah ini mahasiswa menyusun proposal tugas akhir dibawah arahan komisi pembimbing

 

PPS791

Seminar Disertasi

1(0-1)

Seminar adalah penyajian hasil-hasil penelitian disertasi dalam suatu forum ilmiah Sekolah Pascasarjana untuk mendiseminasikan hasil penelitian , baik secara tertulis maupun secara lisan, menyerap masukan dari forum untuk penyempurnaan tesis, menambah wawasan ilmiah, dan meningkatkan kompetensi komunikasi ilmiah Memberikan cara penulisan berbagai karya ilmiah yang mencakup penulisan usulan proyek dan laporan, termasuk juga cara penyampaian dan penyajian data, pembuatan slide dan transparansi, serta penggunaan komputer dengan Liquid Crystal Display (LCD) Viewer

 

PPS792

Publikasi Nasional

2(0-2)

Mahasiswa Program Magister diwajibkan untuk mempublikasikan satu artikel hasil penelitiannya pada jurnal ilmiah nasional terakreditasi. Publikasi pada jurnal nasional terakreditasi merupakan persyaratan sebelum mahasiswa melakukan sidang ujian tesis.

 

PPS793

Publikasi Internasional

3(0-3)

Mahasiswa Program Doktor juga diwajibkan untuk mempublikasikan satu artikel hasil penelitian disertasinya pada jurnal ilmiah internasional bereputasi. Publikasi pada jurnal internasional bereputasi merupakan salah satu persyaratan sebelum mahasiswa melakukan sidang ujian tertutup.

 

ESL79E

Ujian Tertutup

3(0-3)

Sidang ujian tertutup dilakukan untuk menguji kompetensi dan pengetahuan kandidat doktor terkait dengan bidang program studi dan disertasi hasil penelitiannya. Jika belum layak, mahasiswa dapat dinyatakan tidak lulus. Mahasiswa diberikan kesempatan mengulang satu kali ujian, yang dapat dilaksanakan paling cepat dua bulan setelah ujian pertama. Mahasiswa yang tidak lulus ujian dua kali dinyatakan drop out dari SPs IPB.

 

ESL79F

Disertasi

12(0-12)

Disertasi adalah karya tulis akademik hasil studi atau penelitian mendalam yang dilakukan secara mandiri dan berisi sumbangan baru (novelty) bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi atau menemukan jawaban baru bagi permasalahan-permasalahan yang telah diketahui jawabannya atau mengajukan pertanyaan-pertanyaan baru terhadap hal-hal yang dipandang telah mapan dalam ilmu pengetahuan dan teknologi, yang dilakukan kandidat doktor di bawah pengawasan para pembimbingnya.

© 2024 ILMU EKONOMI PERTANIAN. All Rights Reserved.